
Dalam upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, pemerintah desa sukajadi melaksanakan pembagian insentif tahap ke 1 kepada Para kader, guru ngaji muslim, guru agama non muslim, marbot, guru tk dan penjaga makam. Pembagian insentif ini dilakukan secara rapel tiga bulan sekali.
Kader Posyandu adalah individu yang terlibat dalam upaya pelayanan kesehatan dasar di desa. Mereka melakukan berbagai kegiatan seperti pengukuran berat badan balita, pemberian imunisasi, penyuluhan kesehatan, dan pemantauan pertumbuhan anak.
Kader KPM (Kelompok Penyelenggaraan Pangan) adalah individu yang bertanggung jawab dalam menyelenggarakan program pangan di desa. Mereka terlibat dalam distribusi pangan kepada keluarga yang membutuhkan, menjaga ketersediaan pangan di desa, serta memberikan edukasi tentang gizi seimbang dan pola makan yang sehat.
Kader posbindu (Pos Pelayanan Terpadu) merupakan peran serta masyarakat dalam melakukan kegiatan deteksi dini dan pemantauan faktor risiko penyakti tidak menualar yang dilaksanakan secara terpadu dan rutin oleh Kader Desa bersama dengan Bidan Desa dan Pihak Puskemas Pembantu, dengan tujuan untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam pencegahan dan penemuan dini faktor risiko penyakit tidak menular.
Kader bumil adalah kader kesehatan yang memiliki peran khusus dalam mendampingi dan memantau kesehatan ibu hamil (bumil) di komunitas atau lingkungan masyarakat. Dengan tujuan untuk memberikan edukasi kepada ibu hamil tentang pentingnya pemeriksaan kehamilan, pola makan yang sehat dan tanda-tanda bahaya kehamilan.
Penjaga makam adalah seseorang yang bertugas untuk merawat, menjaga, dan mengawasi area pemakaman. Tugas utama penjaga makam mencakup berbagai aktivitas yang bertujuan untuk menjaga kebersihan, ketertiban, dan keamanan di area makam.
Marbot masjid adalah seseorang yang bertugas untuk menjaga kebersihan area dalam dan luar masjid, selain itu sebagian marbot juga biasanya bertugas sebagai orang yang mengumandangkan adzan pada waktu sholat. Peran marbot sangat penting dalam menjaga kenyamanan jamaah saat beribadah dan menjaga kelangsungan aktivitas di masjid.
Guru Mengaji memiliki peran penting dalam kehidupan keagamaan masyarakat, guru ngaji bertanggung jawab untuk memberikan pendidikan agama kepada anak-anak di desa.
Guru Tk adalah individu yang mengajar dan mendidik anak-anak usia dini dalam bidang akademik, sosial dan emosional.
Acara ini berlangsung di aula balai kampung sukajadi, acara ini dibuka langsung oleh Kepala Kampung Sukajadi, Bapak Yusup Sukardi, memberikan pembinaan kepada tamu undangan yang hadir. Dalam sambutanya, beliau mengingatkan bahwa nilai insentif yang diterima jangan dilihat dari jumlahnya, tetapi lebih pada bentuk penghargaan atas kontribusinya dalam membangun desa.
Pembagian insentif kepada para kader , guru ngaji muslim, guru keagamaan non muslim, marbot, penjaga makam dan guru tk bukan hanya sekadar bentuk penghargaan, tetapi juga merupakan investasi dalam pengembangan sumber daya manusia yang berperan dalam kemajuan desa. Dengan adanya dukungan pemerintah dan semangat kader serta tenaga keagamaan, diharapkan Desa Sukajadi dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam mengembangkan kesehatan dan kehidupan keagamaan yang lebih baik untuk kesejahteraan masyarakat.

